Komponen Penting dalam Komputer Beserta Fungsinya

Komponen Penting dalam Komputer Beserta Fungsinya

Saat akan merakit komputer sendiri, penting bagi kita untuk mengetahui terlebih dahulu semua komponen yang kita butuhkan. Mana komponen yang esensial untuk membangun sebuah PC, mana komponen tambahan yang bisa meningkatkan kinerjanya.

Komponen untuk membangun PC sendiri ada cukup banyak, dan bisa memusingkan terutama untuk pemula. Tapi tenang, selama kita mau belajar, tidak ada hal yang sulit kok.

Komponen PC dan Fungsinya

1. Processor

Processor atau CPU (Central Processing Unit) umumnya menjadi hal pertama yang harus kita pilih. Hal ini nantinya akan berpengaruh pada motherboard yang bisa digunakan, lalu merembet ke berbagai komponen lainnya.

Processor sendiri menjadi otak dari sebuah komputer. Tanpa adanya processor, PC tidak bisa bekerja karena semua perhitungan yang dilakukan komputer akan dilakukan pada bagian ini.

Pilihan prosesor sendiri cukup beragam. baik dari Intel maupun AMD sama-sama memiliki banyak varian yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan dan budget kita.

2. Motherboard

Motherboard adalah papan sirkuit yang berfungsi untuk menghubungkan semua komponen yang ada di dalam PC. Pada motherboard terdapat socket untuk prosesor, slot RAM, konektor SATA untuk hard drive, hinggga slot PCI untuk kartu tambahan.

Untuk memilih motherboard yang tepat, kita bisa menyesuaikannya terlebih dahulu dengan prosesor yang akan kita gunakan. Jika kita memilih procesor AMD, kita bisa memilih mobo dengan socket yang sesuai dengan prosesor tersebut, entah FM4, AM3+, AM4, dan lain sebagainya.

3. RAM

RAM (Random Access Memory) adalah tempat penyimpanan sementara yang digunakan untuk menyimpan data yang sedang diperlukan dalam proses perhitungan yang dilakukan CPU. Kecepatan akses yang dimiliki RAM sangat tinggi sehingga bisa mengimbangi kecepatan prosesor dalam mengkalkulasi data.

RAM sendiri terdiri dari berbagai jenis tegantung besar kapasitasnya, tingkat latency, serta kecepatan aksesnya. Bahkan ada RAMyang menggunakan heat sink yang khusus digunakan untuk gaming dan komputasi berat lainnya.

4. PSU

PSU (Power Supply Unit) adalah komponen penting yang menyediakan daya bagi komponen lain seperti processor dan RAM. Makanya penting bagi kita untuk mengetahui berapa besar daya yang diperlukan agar kita bisa membeli PSU yang cocok.

Untuk melakukannya, kita bisa menghitung secara manual dengna menjumlahkan total daya semua komponen yang akan kita gunakan. Agar lebih mudah, kita bisa menggunakan alat penghitung daya PSU seperti Wattage Calculator.

5. Storage

Storage adalah tempat kita akan menyimpan data, mulai dari file instalasi, installer, program, hingga data seperti audio dan video.

Media penyimpanan yang bisa digunakan oleh komputer sendiri kini sangat beragam. Yang paling umum digunakan adalah HDD (Hard Disk Drive) yang masih menggunakan piringan magnetik untuk menyimpan data. Selain bisa menampung data dalam jumlah besar, harganya pun sangat murah dibanding jenis storage lainnya.

Storage lain yang bisa digunakan untuk PC adalah SSD dan NVME. Keduanya sama-sama bisa menyimpan berbagai jenis data seperti HDD. Bedanya, keduanya memiliki kecepatan baca dan tulis yang jauh lebih cepat sehingga data bisa diakses dengan segera. Meski begitu keduanya memiliki harga yang sangat mahal. Makanya banyak yang hanya menggunaka SSD atau NVME untuk keperluan tertentu saja seperti gaming, desain grafis, menyimpan data booting, atau membuat server.

6. GPU / VGA Card

GPU (Graphic Processing Unit) adlah komponen yang digunakan untuk melakukan kalkulasi apapun yang berhubungan dengan output visual pada monitor. GPU sendiri sebenarnya sudah ada secara default saat kita membeli motherboard. Jadi kita tidak perlu membeli kartu VGA secara terpisah.

Meski begitu dedicated graphic card akan sangat diperlukan jika kita sering memproses data visual seperti saat melakukan rendering video, mengerjakan gambar ilustrasi vektor, atau gaming.

7. Sound Card

Sama seperti GPU, kita juga tidak memerlukan sound card terpisah karena komponen ini sudah tersemat secara default pada motherboard. Namun kita bisa membeli sound card tambahan jika kita ingin meningkatkan kualitas audio, membuat rekaman, atau proses sound mixing lainnya.

8. Optical Drive

Optical drive adalah perangkat yang digunakan untuk membaca data dari piringan optik dari CD, DVD, atau BluRay. Hal ini penting jika kita ingin melakukan instalasi software hingga menonton video yang tersimpan dalam format tersebut. Jadi jika kamu akan menggunakan CD/DVD, kamu bisa memasang perangkat tersebut.

9. Casing

Casing komputer adalaah benda yang bisa digunakan untuk menampung semua komponen yang dibutuhkan oleh PC kita. Namun tidak cuma itu, casing PC juga bisa berfungsi ganda sebagai cooler dengan kipas tambahan di sekelilingnya, serta memudahkan kita untuk mengakses beberapa slot/jack yang biasanya berada di bagian belakang PC seperti audio ataupun USB Drive.

Selain melihat fitur-fiturnya, hal lain yang harus diperhitungkan saat membeli casing PC adalah dimensinya. Jika kita menggunaan motherboard berukuran standard, casing dengan build micro-ATX akan sangat kecil saat digunakan. Dan jika kita menggunakan banyak komponen, casing tower bisa jadi pertimbangan.

9. Cooling

Setiap perangkat elektronik yang menyerap daya umumnya akan menghasilkan panas. Hal yang sama juga bisa terjadi pada PC di mana hampir semua komponennya mengeluarkan panas.

Untuk menjaga suhu PC agar semua komponennya dapat berjalan dengan baik, kita bisa memasang instalasi colling tambahan. Beberapa komponen sudah memiliki sistem pendingin mereka masing-masing seperti RAM yang sudah dilengkapi heatsink atau video card yang sudah dilengkapi kipas tambahan. Sebagai tambahan, kamu bisa memasang cooling tambahan pada CPU, atau menambah kipas pada casing agar airflow di dalam casing dapat terjaga.

11. Monitor

Monitor adalah perangkat yang dapat menampilkan output dari sebuah PC. Monitor sendiri hadir dalam beragam jenis yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan dan budget. Selain itu ukurannya juga bervariasi mulai dari yang kecil seperti monitor 14″ atau monitor berukuran besar > 30″.

Untuk penggunaan harian, monitor apa saja bekerja dengan baik. Namun jika kamu bekerja dalam bidang grafik desain atau ingin bermain game dengan kualitas gambar yang baik, kamu bisa berinvestasi pada monitor yang lebih mahal.

12. Mouse & Keyboard

Terakhir ada mopuse dan keyboar yang memungkinkan kita untuk bisa berinteraksi dengan PC. Meski terkesan sederhana, mouse dan keyboard juga terdiri dari berbagai jenis. Satu saran penting, investasikan perangkat yang bagus jika kamu akan sering menggunakan keduanya.


Seperti kamu lihat, ada banyak komponen komputer yang diperlukan dalam membangun sebuah PC. Beberapa sangat penting, namun beberapa komponen lainnya bersifat optional. Sebelum membeli, ada beberapa hal yang harus diperhitungkan. Selain masalah harga, kamu juga harus memastikan agar setiap komponen kompatibel dengan komponen lainnya. Jadi PC dapat berjalan dengan baik dan kamu pun tidak menghambur-hamburkan uang karena membeli perangkat yang salah.

Suka dengan tulisan yang ada di sini? jangan lupa cek artikel lain dari underscore.home.blog yah!

Leave a comment